Rekayasa Perangkat Lunak : Pengertian, Sejarah, Tujuan, Karakteristik, Kriteria, Ruang Lingkup & Faktor Pendukungnya Lengkap – Hallo para pencari ilmu, jumpa kembali dalam artikel di seputarilmu.com. Kali ini akan membahas mengenai Rekayasa Perangkat Lunak.
Ada yang sudah mengenal atau pernah mendengar mengenai istilah Rekayasa Perangkat Lunak? Simak penjelasan terlengkapnnya di bawah ini.
Pengertian Rekayasa Perangkat Lunak
Software Engineering atau Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) merupakan salah satu bidang profesi yang mendalami cara pengembangan perangkat lunak termasuk pembuatan, pemeliharaan, manajemen organisasi pengembanganan perangkat lunak dan manajemen kualitas.
Pengertian Rekayasa Perangkat Lunak Menurut Para Ahli
1. Wikipedia
Rekayasa perangkat lunak yaitu suatu penerapan pendekatan yang sistematis, disiplin, terkuantifikasi untuk pengembangan, pengoperasian, dan pemeliharaan perangkat lunak.
2. Fritz Bauer
Rekayasa perangkat lunak ialah semua penetapan dan penggunaan prinsip rekayasa dalam rangka memperoleh perangkat lunak yang dapat dipercaya dan dapat bekerja secara efisien pada mesin nyata.
3. Pressman
Rekayasa perangkat lunak yakni sebuah pembuatan dan penggunaan prinsip-prinsip keahlian teknik untuk mendapatkan perangkat lunak yang ekonomis yang handal dan bekerja secara efisien pada mesin yang sesungguhnya.
4. IEEE 610.12
Rekaya perangkat lunak merupakan salah satu aplikasi rekayasa yang berkaitan dengan perangkat lunak.
5. Stephen R. Schach
Rekayasa perangkat lunak adalah berbagai disiplin dimana dalam menghasilkan perangkat lunak bebas dari kesalahan dan dalam pengiriman anggaran dapat tepat waktu serta memuaskan keinginan pemakai.
Sejarah Rekayasa Perangkat Lunak
Istilah software engineering, pertama kali digunakan pada akhir tahun 1950-an dan sekitar awal 1960-an.
Pada tahun 1968, NATO menyelenggarakan konferensi tentang software engineering di Jerman dan kemudian dilanjutkan pada tahun 1969.
Meski penggunaan kata software engineering masukan konferensi tersebut menimbulkan debat tajam tentang aspek engineering dari pengembangan perangkat lunak, banyak pihak yang menganggap konferensi tersebutlah yang menjadi awal tumbuhnya profesi rekayasa perangkat lunak.
Rekayasa Perangkat Lunak Di indonesia dijadikan disiplin ilmu yang dipelajari mulai tingkat Sekolah Menengah Kejuruan sampai tingkatan Perguruan Tinggi.
Di tingkat SMK, jurusan ini sudah memiliki kurikulum materi pelajaran sendiri yang sudah ditentukan oleh Dinas Pendidikan.
Rekayasa Perangkat Lunak Di tingkat SMK biasanya mempelajari materi materi seperti Bahasa Pemrograman, Desain Web, Pengetahuan tetang Undang Undang HAKI dan ITE, dan sebagainya, tergantung dari sekolah dan kurikulum tiap tahunnya.
Karakteristik Rekayasa Perangkat Lunak
- Software merupakan elemen sistem logik dan bukan elemen sistem fisik seperti hardware.
- Elemen itu tidak aus, tetapi bisa rusak.
- Elemen software itu direkayasa atau dikembangkan dan bukan dibuat di pabrik seperti hardware
- Software itu tidak bisa dirakit.
Tujuan Rekayasa Perangkat Lunak
- Mendapatkan biaya produksi perangkat lunak atau software yang kecil
- Menghasilkan perangkat lunak yang memiliki kinerja yang tinggi, handal serta tepat pada waktunya.
- Menghasilkan perangkat lunak atau software yang bisa bekerja di segala macam jenis platform
- Menghasilkan perangkat lunak yang mempunyai biaya perawatan murah dan terjangkau
Ruang Lingkup Rekayasa Perangkat Lunak
- Software Requirement yaitu berkaitan dengan spesifikasi keperluan dan juga persyaratan perangkat lunak
- Software Desain adalah meliputi proses penampilan arsitektur, komponen, antar mka dan juga karakteristik lain dari perangkat lunak
- Software Construction yakni yang berkaitan dengan rincian pengembangan perangkat lunak, termasuk seperti algoritma, pengkodean, pengujian hingga sampai pencarian kesalahan
- Software Testing ialah mencakup pengujian terhadap semua perilaku dari perangkat lunak
- Software Maintanance yang meliputi segala jenis usaha merawat pada saat perangkat lunka sudah dioperasikan atau dipakai
- Software Configuration Management merupakan sesuatu yang berkaitan dengan segala jenis usaha merubah konfigurasi perangkat lunak yakni untuk pemenuhan keperluan tertentu
- Software Engineering Management yakni sesuatu yang berhubungan dengan pengelolalan dan juga pengukuran RPL termasuk perencanaan proyek perangkat lunak
- Software Engineering Tools and Methods yaitu yang meliputi kajian-kajian teoritis mengenai alat bantu dan metode RPL.
Kriteria Rekayasa Perangkat Lunak
- Dapat terus dirawat dan dipelihara (maintainability).
- Dapat mengikuti perkembangan teknologi (dependability).
- Dapat mengikuti keinginan pengguna (robust)..
- Efektif dan efisien dalam menggunakan energi dan penggunaannya.
- Dapat memenuhi kebutuhan yang diinginkan (usability).
Masalah dalam Rekayasa Perangkat Lunak
- Perangkat lunak telah diselesaikan dan diserahkan (delivered) tetapi tidak pernah digunakan (47%).
- Pemakai (user) sudah membayar untuk perangkat lunak tetapi tidak pernah jadi dan diserahkan (29,7%).
- Perangkat lunak digunakan setelah dilakukan modifikasi (3%).
- Perangkat lunak digunakan sebagaimana mestinya (2%).
Faktor Pendukung Rekayasa Perangkat Lunak
- Ketidakmampuan untuk dapat memprediksi waktu, usaha dan biaya pada pengembangan perangkat lunak.
- Kualitas perangkat lunak yang kurang baik.
- Perubahan perbandingan (rasio) harga perangkat keras dan perangkat lunak.
- Kemajuan teknologi perangkat keras.
- Kemajuan teknik perangkat lunak.
- Kebutuhan yang meningkat terhadap perangkat lunak.
- Kebutuhan akan perangkat lunak yang lebih besar dan kompleks.
Demikianlah penjelasan terlengkap mengenai √ Rekayasa Perangkat Lunak : Pengertian, Tujuan, Sejarah, Kriteria, Ruang Lingkup dan Faktor Pendukung Terlengkap. Semoga bermanfaat dan bisa menambah ilmu pengetahuan bagi para pencari ilmu. Terima Kasih.
Baca Juga Artikel Lainnya :